Travelidh – Di zaman modern ini, banyak hal yang bisa kita pergunakan untuk kebutuhan promosi. Tidak hanya itu, juga kebutuhan konten sebagai gaya hidup yang sedang kita jalani, dan yang ingin kita bagikan di media sosial. Demi mempercantik moment kalian, pasti butuh sebuah Aplikasi Edit Foto sebagai penunjang kebutuhan konten kalian.

Sebagai fotographer pastinya ada yang merasa kurang jika apa yang kita potret tidak di bumbui dengan editing. Sangat lumrah bukan, bahwa apa yang kita abadikan ingin di lihat secara cantik dan menarik untuk di lihat. Tidak hanya untuk fotographer, sebagai orang yang suka foto-foto pun kadang membutuhkan sebuah aplikasi edit foto yang mampu memberikan kesan keindahan untuk membuat fotonya lebih bagus dan memiliki khas. Berikut ini, 5 Aplikasi Edit Foto Terbaik yang paling banyak digunakan.  

1. Adobe Lightroom: Pengedit Foto

Aplikasi yang satu ini pastinya sudah banyak terekomendasikan oleh berbagai fotographer. Di aplikasi ini kita bisa mengubah beberapa tone warna foto kita dengan mudah. Lightroom ini merupakan aplikasi yang bisa memungkinkan kalian untuk berkreasi lebih luas mengenai pencahayaan dalam foto.

Aplikasi Edit Foto yang satu ini merupkan aplikasi yang menurut saya paling rekomendasi untuk di pakai. Tidak hanya itu, di aplikasi ini kita bisa menyimpan hasil editing manual kita yang sebelumnya di terapkan pada beberapa foto yang telah kita edit. Sehingga, ketika mengedit kembali foto yang baru dan settingan warna dan cahayanya ingin seperti foto sebelumnya itu sangat mudah. Hanya dengan menyimpannya dengan preset, satu klik saja sudah berubah dengan pengaturan editing yang telah kita simpan.

Banyak tools yang bisa kita gunakan dalam Lightroom ini selain mengatur cahaya dan warna. Terdapat juga selektif menjadi masking, yang memungkinkan kita untuk menggunakan beberapa alat pilihan untuk membuat pilihan tersebut menjadi lebih kompleks, termasuk luminians. Namun di Aplikasi Lightoom ini tidak bisa menambahkan teks.

Download Aplikasi Lightroom di sini

2. Snapseed

Snapseed ini merupakan aplikasi edit foto terbaik yang memiliki fitur lengkap. Selain itu juga di dalamnya terdapat alat editing yang profesional yang banyak dikembangkan oleh Google. Beberapa fitur yang bisa kita pergunakan yaitu healing, kuas, struktur, HDR, perspektif, dan yang lainnya.

Di aplikasi ini juga bisa membuka file seperti JPG, RAW DNG. Dan pastinya bisa di kembangkan lagi dan di sesuaikan, lalu pada akhirnya bisa juga kita ekspor sebagai file JPG. Bisa juga menyeimbangkan warna dan cahaya pada foto dengan mengatur ambience. Serta bisa menambahkan teks pada foto kalian, agar memiliki khas dengan caption khusus yang ingin di tunjukan.

Salah satu kelebihannya juga terdapat lens blur, yang mana bisa menambahkan efek blur pada titik foto yang kita inginkan. Dan masih banyak lagi yang bisa kita jelajahi pada aplikasi Snapseed ini.

Download Aplikasi Snapseed di sini

3. PiscArt Photo & Video Editor

PiscArt adalah aplikasi yang sangat banyak di pakai, baik oleh pengguna komersil atau pun tidak yang hanya sekedar hobi fotografi saja. Di dalamnya terdapat berbagai macam tools yang bisa kita pergunakan dengan baik.

Merupakan salah satu aplikasi yang paling populer dengan jumlah unduhan terbanyak. Pastinya aplikasi ini memberikan sesuatu yang akan kalian butuhkan untuk mengedit dan mempercantik foto kalian. 

Selain mengatur cahaya dan warna, di aplikasi ini kita bisa menambahkan efek-efek yang tersedia, baik itu free dan juga berbayar. Ada juga berbagai sticker yang lucu yang bisa kita tambahkan sesuai keinginan kita. PiscArt ini adalah Aplikasi Edit Foto yang juga saya rekomendasikan bagi kalian yang ingin mencoba filter-filter populer untuk foto kalian agar lebih bagus.

Download Aplikasi PiscArt di sini

Baca Juga: Aplikasi Edit Video Terbaik yang Paling direkomendasikan untuk Android/iOS

4. VSCO: Editor Photo & Video

VSCO ini menjadi suatu tempat untuk kita dapat berkreasi. Dengan menjadikan Aplikasi ini sebagai wadah  untuk menjadikan ekpresi menjadi sesuatu hal yang terpenting. Kita juga akan mendapatkan preset foto gratis yang diberikan oleh VSCO, dan itu bisa kita gunakan untuk di aplikasikan pada foto yang membuat kita menarik untuk di bagikan.

Bisa juga mengedit dan mengimport foto RAW dengan membuat foto kalian akan terlihat menonjol, kontras dan memiliki kejelasan yang detail. Selain itu, bisa mengatur saturasi untuk menampilkan foto agar lebih berwarna. Dengan mengatur Grain dan Pudar, bisa membuat foto kita menjadi sesuatu yang khas dan memiliki tekstur.

Download Aplikasi VSCO di sini

5. Photoshop Express: Editor Photo

Photoshop Express merupakan Aplikasi yang juga banyak di pakai oleh berbagai kalangan. Sebuah aplikasi yang memberikan spektrum penuh alat dan efek yang memungkinkan foto kalian menjadi lebih mudah untuk di ubah menjadi indah. 

Dalam aplikasi ini, kita bisa mengatur gradiasi warna, buat kolase gambar. Serta menambahkan sticker, membuat meme, dan meningkatkan moment kalian menjadi lebih berharga dan berwarna. Juga dapat menghaluskan bintik, mengaturnya agar lebih smooth. Selain halus, juga bisa mengatur ketajaman pada foto agar lebih terlihat detail.

Download Aplikasi Photoshop Express di sini

Walid Hasbi

I am a traveler, writer, singer, motivator, and someone who always wants to greet the world through a beautiful moment in life.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *